Penyakit Jantung Bawaan (PJB) adalah kondisi medis yang sudah ada sejak lahir, di mana struktur jantung anak tidak berkembang dengan sempurna. Gejala PJB sangat beragam pada setiap anak. Beberapa faktor yang dapat meningkatkan risiko PJB antara lain riwayat keluarga dengan PJB, konsumsi obat-obatan tertentu, alkohol, atau rokok selama kehamilan, serta komplikasi kehamilan lainnya. PJB membutuhkan perhatian khusus karena dapat berdampak serius pada kesehatan anak. Orang tua disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter spesialis jantung untuk pemeriksaan dan skrining lebih lanjut.
Skrining ini merupakan program baru yang diinisiasi oleh YJI Sumsel dan akan dilaksanakan secara rutin tiga kali dalam setahun. Pada tanggal 12 Februari 2024, YJI Sumsel telah melakukan skrining kepada 60 murid SD Yayasan Harapan Mulia Palembang. Skrining meliputi pemeriksaan fisik oleh dokter dan tes penunjang seperti Elektrokardiogram (EKG) atau Echocardiography. Hasil skrining menunjukkan beberapa siswa memiliki gejala yang mengarah pada penyakit jantung dan dua siswa terdiagnosis PJB. Seorang siswa laki-laki berusia 11 tahun dengan riwayat operasi jantung juga mengikuti skrining dan hasilnya menunjukkan kondisi yang cukup baik