WHF Photo Competition

YJI - 30 Nov 2020

Federasi Jantung Dunia Mengadakan Lomba Fotografi

Latar Belakang
Lomba fotografi ini diadakan untuk menyoroti berbagai tantangan yang dihadapi oleh semua orang di seluruh dunia karena penyakit kardiovaskular (CVD), serta tindakan yang diambil untuk meningkatkan kesehatan jantung dan mendukung mereka yang terkena penyakit kardiovaskular.

Mengapa?
Untuk menggambarkan sisi kemanusiaan dari penyakit kardiovaskular dan untuk mendukung misi Federasi Jantung Dunia agar semua orang terbebas dari penyakit jantung. 20 foto yang terpilih akan diumumkan melalui informasi di media dan akan ditampilkan dalam Pameran Fotografi Virtual yang akan diselenggarakan oleh WHF. Tiga pemenang lomba foto ini akan diumumkan di situs Federasi Jantung Dunia dan kanal sosial media pada Hari Jantung Sedunia 2021. Para pemenang juga akan berkesempatan untuk bekerjasama dengan WFH.

 

Bagaimana Caranya?
Semua orang yang mempunyai hobi fotografi diundang dan diberikan kesempatan untuk mengirimkan satu atau lebih karya foto. Setiap karya foto harus dikirimkan satu per satu melalui formulir dalam tautan ini. Tema untuk karya foto dapat berupa apapun yang berkaitan dengan penyakit kardiovaskular, termasuk perawatan kesehatan, pencegahan, dan faktor resiko. Secara khusus, Federasi Jantung Dunia mencari karya foto di area berikut ini:

  • Petugas kesehatan (dokter, perawat, komunitas petugas kesehatan)
  • Penyintas penyakit kardiovaskular
  • Pencegahan penyakit kardiovaskular
  • Negara berpenghasilan rendah dan menengah
  • Polusi udara
  • Tembakau
  • Penyakit Chagas (juga disebut anemia anak)
  • Penyakit jantung rematik

Setiap karya foto harus berukuran minimal 2048 x 1536 piksel dan harus disertai dengan deskripsi singkat, negara atau tempat karya foro tersebut diambil dan nama dari fotografer yang mengambil karya fotonya. Foto dengan resolusi rendah tidak akan diterima.

Batas Waktu dan Pengiriman

Untuk dapat ikut berpartisipasi, kirimkan karya Foto Anda melalui formulir ini sebelum 31 Januari 2020. Untuk pertanyaan dan informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami di communication@worldheart.org.